“Sejarah Baru Kesehatan, Pasien Ini Jadi Orang Pertama yang Terima Hati Babi dalam Transplantasi”

“Sejarah Baru Kesehatan, Pasien Ini Jadi Orang Pertama yang Terima hati babi dalam Transplantasi”

Hati babi yang dimodifikasi secara genetika dan ditransplantasikan ke pasien mati otak tampaknya berhasil berfungsi di dalam tubuh selama 10 hari, menurut para ilmuwan yang melakukan prosedur inovatif tersebut.

Operasi yang dilakukan di sebuah rumah sakit di China tahun lalu ini diperkirakan menjadi transplantasi hati babi pertama yang dilakukan pada manusia. Prosedur ini membuka peluang bagi hati babi untuk berfungsi sebagai “organ sementara” bagi pasien yang masih menunggu transplantasi atau sebagai dukungan bagi hati mereka sendiri saat dalam proses regenerasi.

“Ini adalah pertama kalinya kami mencoba mengungkap apakah hati babi dapat berfungsi dengan baik dalam tubuh manusia dan … apakah hati babi dapat menggantikan hati manusia asli di masa mendatang. Merupakan impian kami untuk mencapai prestasi ini,” Prof Lin Wang, yang memimpin uji coba di rumah sakit Xijing di Xi’an, dikutip dari The Guardian.

Exit mobile version