Berita  

“Menag: Solusi Nyata untuk Generasi Palestina yang Hilang dari Pendidikan”

“Menag: Solusi Nyata untuk Generasi Palestina yang Hilang dari Pendidikan”

Menag Nasaruddin Umar menyampaikan kesiapannya untuk menampung sejumlah anak Palestina yang putus sekolah. Nassarudin mengatakan akan menyiapkan sejumlah pesantren jika sudah ada persetujuan.

Hal itu disampaikan Nassarudin dalam diskusi ‘Indonesia’s Contribution to Contemporary Global Peace and Conflict Resolution’ di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Tangerang Selatan, Kamis (27/11/2025). Awalnya, Nasaruddin menyampaikan ingin mewujudkan pernyataan Presiden Prabowo Subianto saat pidato di sidang umum PBB.

“Setelah Pak Prabowo itu berdiri di forum United Nations itu, saya kira kita semuanya bisa menyaksikan. Benar-benar itu sangat membanggakan. Makanya itu, Pak Menlu, rekan-rekan dari Menlu, kenapa kami melakukan ini? Begitu kami pulang, langsung kami minta supaya kita harus menindaklanjuti pernyataan Pak Prabowo itu,” ujar Nasaruddin.

Exit mobile version