Berita  

“Hujan Menggagalkan Seruan Warga untuk Menikmati Monas: Cerita yang Perlu Diperhatikan”

“Hujan Menggagalkan Seruan Warga untuk Menikmati Monas: Cerita yang Perlu Diperhatikan”

Beberapa warga memanfaatkan kawasan Monas untuk bersantai, sekadar membaca buku, atau berjalan-jalan. Namun, warga harus mengurungkan niatnya itu lantaran kawasan Monas, Jakarta Pusat, diguyur hujan.

Pantauan detikcom , Minggu (11/5/2025), hujan mengguyur kawasan Monas sore ini. Beberapa warga yang berada di halaman Monas beralih mencari tempat berteduh di area kuliner Lenggang Jakarta.

Salah seorang warga, Zahra (26), asal Klender, Jakarta Timur, mulanya berniat mengisi akhir pekannya dengan membaca buku di kawasan Monumen Nasional. Ia ingin mencari suasana baru untuk membaca buku, namun rencananya itu tidak terlaksana karena hujan mengguyur Monas.

Exit mobile version