Berita  

Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT, Risiko Banjir Lahar Melanda

Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT, Risiko Banjir Lahar Melanda
Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT, Risiko Banjir Lahar Melanda

Gunung Lewotobi Laki-laki di Kecamatan Wulanggitang, Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), erupsi lagi. Warga diminta waspada terjadinya banjir lahar.

Dilansir kantor berita Antara, Kamis (20/3/2025), berdasarkan keterangan yang dikeluarkan oleh Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Badan Geologi, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), erupsi terjadi sebanyak dua kali sepanjang hari ini. Erupsi terjadi pada pukul 07.53 Wita dan pukul 20.26 Wita.

Pada erupsi pertama, tinggi kolom abu tidak teramati. Erupsi ini terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 47.3 mm dan durasi kurang lebih 52 detik.

Exit mobile version