Berita  

“Illiza: Banda Aceh, Kunci Strategis Sutra Maritim China”

“Illiza: Banda Aceh, Kunci Strategis Sutra Maritim China”

Wali Kota Banda Aceh Illiza Sa’aduddin Djamal menegaskan kembali ibu kota Provinsi Aceh sebagai jalur sutra maritim dunia saat berbicara di forum internasional di China. Dalam kesempatan ini, Illiza memperkenalan banyak hal tentang daerah yang dipimpinnya.

Ia menjadi pembicara saat memenuhi undangan khusus dari Kantor Cabang Zhejiang Kantor Berita Xinhua dan Pemerintah Rakyat Kota Wenzhou, Provinsi Zhejiang, China. Illiza berbicara pada ajang Maritime Silk Road Conference.

Di forum internasional yang berfokus pada kerja sama pariwisata budaya, perdagangan, dan sektor terkait itu, melalui presentasinya, ia menggaungkan kembali Banda Aceh sebagai bagian penting dari jalur sutra maritim dunia khususnya di kawasan Asia Tenggara.

Exit mobile version