
Satreskrim Polres Metro Bekasi Kota menangkap pria berinisial AFET yang menganiaya satpam Rumah Sakit Mitra Keluarga Bekasi. Pelaku yang merupakan keluarga pasien di RS tersebut ditangkap di bandara.
“Sudah diamankan,” ujar Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota Kompol Binsar Hatorangan Sianturi, saat dihubungi detikcom , Jumat (11/4/2025).
AFET ditangkap di Bandara Soekarno-Hatta pada Kamis (10/4) malam. Sebelumnya, AFET sempat mangkir panggilan polisi.