
Hungaria gagal melaju ke Piala Dunia 2026 . Sudah bikin fansnya kecewa berat, kapten tim Dominik Szoboszlai meminta maaf.
Hungaria tersingkir secara dramatis dalam perebutan tiket babak Playoff Piala Dunia 2026 kemarin. Menjamu Republik Irlandia, Hungaria yang dua kali unggul akhirnya kalah 2-3 gara-gara gol Troy Parrot di menit akhir injury time.
Hungaria harus puas finis ketiga dengan delapan poin, selisih dua angka dari Irlandia yang mendapat tiket playoff. Hasil ini tentu mengecewakan sekali untuk Hungaria.