
Hasil keputusan Kementerian Hukum (Kemenkum) yang menyatakan Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono didukung oleh mayoritas kader mulai dari tingkat bawah, DPC, DPW, dan elite PPP. Mereka mengaku menghargai hasil keputusan yang berlandaskan AD/ART PPP yang sudah dilakukan kajian oleh Kemenkum.
Ketua DPC PPP Kabupaten Kutai Barat Kalimantan Timur, Yuliadi, menyampaikan bahwa seluruh jajaran pengurus PPP di berbagai tingkatan mendukung Muhamad Mardiono sebagai Ketua Umum DPP PPP periode 2025-2030 yang telah sah mendapat pengesahan dari Kemenkumham.
“Mewakili segenap pengurus PPP di berbagai tingkatan menyatakan sikap mendukung penuh Bapak Muhamad Mardiono sebagai Ketua Umum DPP PPP periode 2025-2030 yang mendapatkan legalitas dari Menteri Hukum RI,” ujar Yuliadi dalam surat pernyataannya, dikutip Jumat (3/10/2025).