
Ledakan petasan mewarnai kebakaran sebuah toko mainan anak dan petasan di Leuwiliang, Bogor, Jawa Barat, semalam. Ledakan tersebut berlangsung selama sekitar tiga jam.
“Kurang lebih tiga jam-an, selama api itu masih merah ledakan sampai mau proses pendinginan,” kata Komandan Regu Pemadam Kebakaran Sektor Leuwiliang Mulyana, Senin (14/4/2025).