
Cek Rp 3 miliar yang merupakan mahar pernikahan Tarman (74) dengan gadis Pacitan bernama Shela Arika (24) belum bisa dicairkan. Keluarga Shela mengungkap alasan cek tersebut belum bisa dicairkan.
Kapolres Pacitan AKBP Ayub Diponegoro Azhar mengatakan keluarga Shela sudah buka-bukaan tentang mahar pernikahan itu. Orang tua Shela mengaku tidak merasa dirugikan mengenai mahar Rp 3 miliar itu.
“Betul merasa tidak dirugikan. Ada videonya juga, yang bersangkutan (keluarga mempelai wanita) menyampaikan demikian,” kata Ayub dilansir detikJatim, Minggu (12/10/2025).