![[judul]](https://penglipuran.net/wp-content/uploads/2025/04/featured_1744070704763.jpg)
Federasi Sepakbola Brasil (CBF) akan menghukum pemain yang menginjak bola dengan kedua kakinya. Memphis Depay dan Neymar mengecamnya.
CBF membuat larangan itu usai terjadi momen di final Campeonato Paulista. Depay sempat menginjak bola dengan kedua kakinya, yang menimbulkan keributan.
CBF menganggap aksi menginjak bola itu bisa menghadirkan risiko cedera bagi pemain dan dianggap memprovokasi lawan. CBF memutuskan akan memberi kartu kuning bagi pemain yang melakukannya, dan lawan diberi tendangan bebas tidak langsung.