Berita  

[judul]

[judul]
[judul]

Polda Metro Jaya menerapkan standar ketat dalam pengolahan hingga pendistribusian Makan Bergizi Gratis ( MBG ) di Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi ( SPPG ) Cengkareng, Jakarta Barat. Tim dari Teknologi Laboratorium Medis Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokkes) Polda Metro Jaya dilibatkan untuk melakukan pengujian makanan agar aman dikonsumsi penerima manfaat.

detikcom menyaksikan langsung proses pengecekan dan pengujian makanan pada saat berkunjung ke sppg cengkareng Polda Metro Jaya, Kamis (6/11/2025). Pengecekan dan pengujian terhadap menu makanan dilakukan oleh tim dari Biddokkes Polda Metro Jaya.

Pengecekan dan pengujian dilakukan pada pagi hari, mulai pukul 06.00 WIB atau sebelum distribusi kloter pertama MBG ini dikirim ke sekolah-sekolah. Proses ini rutin dilakukan setiap hari oleh tim Biddokkes Polda Metro Jaya.

Exit mobile version