Berita  

“Dukung Anak Disabilitas, Fatma Gus Ipul Sosialisasikan Bantuan Terapi di Sidoarjo”

“Dukung Anak Disabilitas, Fatma Gus Ipul Sosialisasikan Bantuan Terapi di Sidoarjo”

Menjelang momen Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), Penasihat I Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Sosial (Kemensos) Fatma Saifullah Yusuf mengingatkan pentingnya implementasi inklusivitas, terutama di sekolah inklusi secara menyeluruh bagi disabilitas.

Menurut Fatma, bukan hanya guru yang harus mengerti anak berkebutuhan khusus (ABK) tetapi juga teman-teman sekelasnya. Mereka harus memahami, tidak boleh menghina atau meremehkan, justru harus mendukung.

“Saya senang sekali banyak penyandang disabilitas diterima bekerja di perusahaan, karena pemerintah mewajibkan 1% karyawan perusahaan merekrut penyandang disabilitas. Sudah banyak kok teman-teman difabel di perusahaan swasta bahkan pemerintah sekarang ini,” kata Fatma, dalam keterangan tertulis, Rabu (16/4/2025).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *