Dinkes DKI Targetkan Seluruh Puskesmas Kecamatan di Jakarta Punya Psikolog – Update 2

Dinkes DKI Targetkan Seluruh Puskesmas Kecamatan di Jakarta Punya Psikolog - Update 2
Dinkes DKI Targetkan Seluruh Puskesmas Kecamatan di Jakarta Punya Psikolog – Update 2

Dinas Kesehatan DKI terus memperluas layanan kesehatan mental untuk warganya. Tahun ini, Dinkes DKI menargetkan seluruh puskesmas kecamatan di Jakarta memiliki psikolog.

“Sampai dengan saat ini kita punya 28 puskesmas yang ada psikolognya. Lalu untuk tahun 2025, puskesmas yang sudah menganggarkan untuk psikolog sebanyak 44 puskesmas di tingkat kecamatan,” ucap Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Ani Ruspitawati, di Jakarta, Senin (24/3/2025).

Selain itu Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta juga berencana membuka layanan konsultasi dengan psikolog secara daring melalui aplikasi yang bisa diakses warga secara gratis.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *