Berita  

Truk Jatuh dari Tol Merak, Tukang Parkir Tewas!

Truk Jatuh dari Tol Merak, Tukang Parkir Tewas!
Truk Jatuh dari Tol Merak, Tukang Parkir Tewas!

Truk tronton mengalami kecelakaan dan terjatuh dari Tol Jakarta- Merak , Kota Serang. Truk tersebut menimpa mobil pikap, sepeda motor, dan tukang parkir yang berada di jalan arteri.

Kanit Gakkum Satlantas Polresta Serang Kota, Ipda Dedi Yuanto, menyampaikan truk yang dikendarai AA berjalan dari arah Merak menuju Tangerang, pada Sabtu (4/10/2025) sekitar pukul 14.00 WIB. Tepat di KM 73, sopir hilang kendali dan menabrak pembatas jalan.

Truk tronton putih itu kemudian menimpa mobil dan sepeda motor yang berada di Jalan Kaligandu, Kota Serang. Selain itu, satu juru parkir di lokasi juga tertimpa kendaraan tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *