![[judul]](https://penglipuran.net/wp-content/uploads/2025/03/featured_1742368228822.jpg)
Israel mengatakan sistem pertahanan udaranya pada Selasa (18/3), telah mencegat sebuah rudal yang diluncurkan dari wilayah Yaman , yang menjadi markas kelompok Houthi yang didukung Iran . Suara sirene yang memperingatkan serangan udara meraung-raung di beberapa wilayah selatan Israel saat serangan rudal berlangsung.
Laporan Komando Front Dalam Negeri pada militer Israel, seperti dilansir AFP dan Al Arabiya , Rabu (19/3/2025), menyebut sirene peringatan serangan udara berbunyi di area Beersheba dan sebagian gurun Negev pada Selasa (18/3) waktu setempat.
“Sebuah rudal yang diluncurkan dari Yaman telah dicegat oleh IAF (Angkatan Bersenjata Israel) sebelum melintasi wilayah Israel,” sebut militer Israel dalam pernyataannya.