
Hakim Agung Soesilo sekaligus ketua majelis kasasi perkara Ronald Tannur mengakui pernah bertemu dengan mantan pejabat Mahkamah Agung (MA) yang juga dikenal makelar kasus, Zarof Ricar. Soesilo membantah membantu Zarof mengatur putusan kasasi Ronald.
Soesilo bersaksi untuk terdakwa Zarof Ricar, ibu Ronald, Meirizka Widjaja serta pengacara Ronald, Lisa Rachmat di Pengadilan Tipikor Jakarta, Senin (21/4/2025). Mulanya, Soesilo mengaku bertemu dengan Zarof dalam acara pengukuhan guru besar Ketua Pengadilan Tinggi (PT) Jakarta, Herri Suwantoro pada 27 September 2024.
“Apakah benar saksi pernah bertemu dengan Zarof Ricar pada saat acara pengukuhan guru besar atas nama Ketua PT, yaitu Prof Herri Suwantoro di Universitas Negeri Makassar?” tanya jaksa.