![[judul]](https://penglipuran.net/wp-content/uploads/2025/04/featured_1743957628680.jpg)
CEO Regional I PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) Agus Haryadi menyebut penumpang angkutan Lebaran 2025 yang melalui Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) mencapai 2,7 juta orang. Cakupan angka 2,7 juta orang penumpang ini baru terealisasi sekitar 70 persen dari proyeksi sebesar 3,6 juta penumpang.
“Nah sampai hari ini kita sudah merealisasikan di angka 2,7 juta, kurang sedikit lagi ya, dari target 3,7 juta. Nah ini kita belum closing data,” kata Agus dilansir Antara, Minggu (6/4/2025).
Agus mengatakan realisasi angka pergerakan penumpang ini akan terus meningkat hingga mencapai 3,7 juta orang. Hal tersebut sejalan dengan adanya program pemerintah dalam menurunkan harga tiket pesawat pada periode mudik Lebaran 2025.